Saturday, March 4, 2017

Selebriti Indonesia Yang Ditinggal Wafat Buah Hati Tercinta


  1. Ahmad Albar. Pada 28 Agustus 2018, putra ketiga Ahmad Albar dengan mantan istri Rini S. Bono wafat di rumah sakit Abdi Waluyo Jakarta. Penyebab meninggalnya Faldy Albar disebut karena penyakit lever dan maag, demikian yang disampaikan oleh tante tiri yang juga seorang artis senior Camelia Malik.
  2. Ari Lasso. Ari merupakan mantan anggota band Dewa 19 yang lahir di Surabaya. Dari pernikahan dengan Vitta Dessy, Ari dikaruniai lima orang anak. Ketika mengandung kedua kali, Vitta harus kehilangan calon bayi berjenis kelamin laki-laki pada 2002 silam. Janin berusia enam bulan itu diberi nama Michael Bernard Lasso. 
  3. Deddy Dores, Alm. Deddy memang telah berpulang pada 2016 lalu. Namun semasa hidup, Deddy pernah mengalami masa menyedihkan kehilangan putra kedua yang bernama Ricky Prayitna. Ricky wafat di usia 32 tahun akibat gagal ginjal pada 17 Maret 2010 lalu.
  4. Dewi Yull (dan Ray Sahetapy). Pada 2010 Dewi ditinggal putri tercinta Giska Sahetapy akibat penyakit kelenjar getah bening yang telah diidap sejak Giska masih berusia 2 tahun. Usia Giska adalah 28 tahun dan ia meninggalkan seorang putra yang kini diasuh oleh Dewi.
  5. Farhan. Farhan harus merelakan putranya yang berprestasi, Muhammad Ridzky berpulang ke pangkuan Tuhan di usia 16 tahun akibat kanker darah, leukemia. 
  6. Iwan Fals. Pada 1995 lalu, penyanyi Iwan sangat terpukul dengan kepergian putra sulungnya yang bernama Galang Rambu Anarki di usia 15 tahun. Banyak spekulasi negatif tentang penyebab kematian Galang, namun sang ibu bersikukuh bahwa penyebabnya adalah maag akut.
  7. Komeng.  Komeng ditinggal selamanya oleh anak perempuannya yang bernama Nur Cantika Alhayu Aldi yang masih berusia 10 tahun pada 27 Agustus 2016.
  8. Mark Sungkar. Sebelum menikah kedua kali dengan artis Fanny Bauty pada 1988, Mark pernah menikah dengan seorang wanita bule berkebangsaan Belanda. Dari pernikahan ini, Mark dikaruniai seorang putri bernama Jamilah.Saat SD, Jamilah sempat belajar di SD Al-Azhar, Jakarta. Setelah bercerai, Jamilah lebih banyak menetap bersama sang ibu di Amsterdam, Belanda. Ia sering datang ke Indonesia mengunjungi Mark dan adik-adik tirinya.
  9. Nani Wijaya. Kita tentu tahu bahwa ia adalah ibu dari almarhumah Sukma Ayu. Meski sempat koma selama lima bulan pada 2005 lalu dan sepenuhnya bergantung pada alat bantu hidup, kepergian Sukma dirasa mendadak. Terlebih sebelum operasi bius total, Sukma terlihat baik-baik saja.
  10. Rita Sugiarto. Rita kehilangan putra hasil buah cintanya dengan (mantan) suami Zakky Zima yang bernama Jerry. Jerry ditemukan tak bernyawa di kamar tidur rumahnya pada 7 Oktober 2008.
  11. Suzanna (+). Dari pernikahan pertama dengan aktor Dicky Suprapto, Suzanna dikaruniai 2 orang anak yaitu seorang putra bernama Arie Adrianus Suprapto dan seorang putri bernama Kiki Maria Suprapto. Arie yang lahir pada 1960 ini tidak melanjutkan studi ke SMA. Ia memilih bekerja di bengkel dan stasiun radio. Sayang si tampan ini tewas setelah ditikam segerombolan pemuda di depan rumah.
  12. Tika Bisono. Tika adalah seorang psikolog kondang yang juga seorang penyanyi. Pada 5 Juli 2007, anak kedua Tika yang bernama Jamika Ramadhani Putri menghembuskan nafas terakhir akibat demam berdarah. Usia Jamika adalah 10 tahun. Kala itu Tika juga baru ditinggal wafat oleh adik kandungnya.
  13. Vicky Irama. Vicky merupakan putra raja dangdut Rhoma Irama dengan almarhumah Veronica. Buah hati Vicky bersama istri yang bernama Tivla Ahya Zulfikar wafat pada 3 Januari 2012 silam akibat gangguan pencernaan sejak lahir.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.