Sunday, October 25, 2020

WNI Pria Yang Dibunuh Di Luar Negeri

  1.  Eri Hartarto DarmawanAksi sadis Harnoko terjadi pada 3 November 1992 silam di Los Angeles, Amerika Serikat. Pertama ia membunuh rekan bisnisnya bernama Suresh Michadini, seorang pria warga AS keturunan India. Kemudian ia membunuh temannya bernama Gina Sutan Anwar. Terakhir ia membunuh adiknya sendiri, Eri Trihartato Darmawan. Harnoko yang juga dipanggil dengan Oki dijatuhi hukuman mati oleh pengadilan AS. Namun kemudian hukuman Oki dilimpahkan ke Indonesia dan kini ia menjalani hukuman penjara.
  2. Ilyas Setiawan : 27 Tahun. Ilyas merupakan TKI asal Trenggalek, Jawa Timur yang menjadi korban pembunuhan. Ilyas digorok hingga tewas di perkebunan kelapa sawit, Serawak, Malaysia. Pembunuh merupakan pekerja sesama dari Indonesia, tepatnya dari Lombok. Motif pembunuhan sangat sepele yaitu cekcok giliran tugas memasak di tenda pekerja. 
  3. Jon Syah Ribut : 35 Tahun. Jon tewas dibunuh di motel Aladdin, Edmonton, Kanada pada 24 November 2013. Pelaku adalah warga Edmonton bernama Marcel Cristian Niculae yang lahir pada tahun 1991. Pada kepala waria yang berprofesi sebagai pekerja seks komersial ini ditemukan hantaman benda tumpul. sebagai wanita, Jon dikenal dengan nama Rosa Ribut. 
  4. Mayang Prasetyo : 27 Tahun. Hampir sama dengan Jon alias Rosa Ribut, Mayang merupakan waria yang berprofesi sebagai pekerja seks. Ia tewas dibunuh oleh suaminya bernama Marcus Peter Volke di Teneriffe, Quensland, Australia. Jasad Mayang kemudian dimutilasi dan dimasak. Setelahnya, Marcus justru bunuh diri dengan cara menggorok lehernya sendiri. Jasad Marcus ditemukan sekitar 100 meter dari kediamannya. Motif Marcus bunuh diri diduga karena panik perbuatannya sudah mulai diketahui polisi.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.