Daftar ini tidak termasuk negara Inggris.
- Adrian Vinzenz Eduard, Pangeran Saxe-Coburg dan Gotha : 55 Tahun. Kedua istri Adrian merupakan wanita non kerajaan. Istri pertama bernama Lea yang dinikahi pada 1984 dan dikaruniai 2 orang putra. Istri kedua dan terakhir bernama Gertrud yang dinikahi pada 1997. Adrian meninggal dunia pada 2011 di usia yang relatif muda.
- Albert Franz, Adipati Austria & Teschen, Pangeran Hungaria dan Bohemia : 57 Tahun. Albert merupakan anak bungsu dari sembilan bersaudara. Delapan kakaknya adalah perempuan. Ia menjadi satu-satunya anak laki-laki. Sepanjang hidupnya yang agak singkat itu, Albert menikah tiga kali. Seluruh wanita yang dinikahi berasal dari kalangan non-kerajaan. Dari istri pertama, Albert tidak dikaruniai anak. Dari istri kedua, Albert dikaruniai dua orang anak. Dari istri ketiga, Albert dikaruniai seorang anak.
- Alexander, Pangeran Yugoslavia : 91 Tahun. Istri pertama adalah Maria Pia, Putri Savoy yang dinikahi pada 12 Februari 1955 di Portugal. Keduanya dikaruniai 2 pasang anak kembar yaitu kembar laki-laki yang lahir pada 1958 dan kemudian kembar laki perempuan yang lahir pada 1963. Istri kedua adalah Barbara, putri Liechtenstein yang dinikahi pada 1973. Keduanya dikaruniai seorang putra yang lahir pada 1977.
- Alexander von Furstenberg. Pangeran ini lahir di Malibu, California, Amerika Serikat. Alexander menikah pertama dengan Alexandra Natasha Miller dan dikaruniai dua orang anak. Pada 2012, Alexander dan Alexandra bercerai. Alexander bertunangan dengan desainer Ali Kay dan dikaruniai seorang putra.
- Alfonso, Pangeran Asturias : 31 Tahun. Orang tua Alfonso adalah raja Spanyol Alfonso XIII dan Victoria Eugenia. Praktis ia merupakan cicit ratu Victoria. Ia mewarisi penyakit hemofilia dari nenek buyutnya itu. Alfonso lahir pada 10 Mei 1907 sebagai anak sulung dari enam bersaudara. Adik Alfonso yaitu Juan menjadi raja Spanyol. Alfonso menikah pertama kali dengan Edelmira pada tahun 1933. Ia bercerai dari Edelmira pada tahun 1937. Pada tahun yang sama, Alfonso menikah lagi dengan Martha Esther namun hanya bertahan setahun. Tak lama setelah bercerai, Alfonso tewas setelah mobil yang dikemudikannya menabrak kios telepon.
- Amedeo, Adipati Aosta. Amedeo menikah pertama kali dengan Claude pada 1964, putri Orleans dan dikaruniai 3 orang anak. Pada 1987, Amedeo menikah kedua kali dengan Silvia dan tidak dikaruniai anak. Sang pangeran memiliki seorang putri hasil hubungan di luar pernikahan dengan Kyara. Putri yang diberi nama Ginevra terlahir dengan tuna grahita.
- Andrew, Pangeran Yugoslavia : 60 Tahun. Andrew adalah cucu pangeran Alfred dan cicit ratu Victoria. Ia menikah dengan Christina Margarethe, putri Hesse pada 1956 dan dikaruniai 2 orang anak. Setelah bercerai, Andrew menikah dengan Kira, Putri Leinengen dan dikaruniai 3 orang anak. Setelah bercerai lagi, Andrew menikah terakhir kali dengan wanita non kerajaan bernama Eva.
- Andrew Romanov, Pangeran Russia. Cucu adipati Xenia dan cicit kaisar Russia Alexander III ini lahir pada 1923. Ia menikah pertama kali dengan Elena pada 1951 di San Fransisco, Amerika Serikat. Pasangan ini dikaruniai seorang anak dan bercerai. Di kota yang sama, Andrew menikah kedua kali dengan Kathleen Norris pada 1961 dan dikaruniai 2 orang putra. Kathleen meninggal pada 1967. Dua dekade kemudian, Andrew menikah lagi terakhir kali dengan Inez Storer. Pernikahan terakhir ini tidak dikaruniai anak.
- August Wilhelm, Pangeran Prussia : 62 Tahun. Pria yang akrab disapa Auwi ini merupakan anak keempat mantan kaisar Jerman, Wilhelm II. Ia menikah dengan Alexandra Victoria, Putri Schleswig-Holstein-Sonderburg-Glucksburg. Keduanya menikah pada 1908 dan dikaruniai seorang putra. Meski awalnya bahagia, namun mereka bercerai pada 1920. Alexandra kemudian menikah lagi dengan pria non kerajaan.
- Carlos Felipe, Pangeran Habsburg. Lahir pada 18 Oktober 1954 di Meksiko City, Meksiko. Ia adalah salah satu cucu dari pasangan kaisar terakhir Austria, Carl I dengan permaisuri Zita. Carlos menikah pertama kali dengan Martina Donath pada tahun 1994 dan bercerai tiga tahun kemudian. Pada tahun 1998, Carlos menikah lagi dengan Anna-Claire. Kedua pernikahan Carlos tidak dikaruniai anak.
- Carol II, Raja Rumania : 59 Tahun. Pernikahan pertama Carol adalah dengan wanita non kerajaan bernama Zizi Lambrino. Pernikahan ini ditentang oleh orang tua Carol sehingga dilakukan secara diam-diam pada 31 Agustus 1918 di gereja Ukraina. Setahun kemudian, pernikahan ini dibatalkan oleh pengadilan tertinggi Rumania. Namun Carol tak ingin melepaskan Zizi begitu saja, sehingga pada Agustus 1920, keduanya dikaruniai seorang putra. Zizi dan sang putra mengungsi ke Perancis. Carol dan pemerintah Rumania rutin mengirim uang untuk keduanya. Pernikahan kedua Carol adalah dengan Helen, Putri Yunani dan Denmark dan dikaruniai seorang putra yaitu Michael I, Raja Rumania yang terakhir. Pernikahan ini hanya berlangsung 7 tahun sejak 1921. Carol kemudian hidup bersama seorang janda cerai bernama Magda Lupescu selama 22 tahun. Pada akhirnya, keduanya menikah pada 1947. Pada 1953, Carol meninggal dunia.
- Christian Oscar, Pangeran Hanover dan Mireille Dutry. Keduanya menikah secara diam-diam pada 23 November 1963 di Austria secara sipil. Dua hari kemudian keduanya menikah secara agama di kota Brussels, Belgia. Keduanya dikaruniai 2 orang anak. Pada 1976, keduanya bercerai.
- Eduard, Pangeran Anhalt. Eduard menikah dengan Corinne pada tahun 1980 dan dikaruniai tiga orang anak. Mereka bercerai pada tahun 2014.
- Erik, Pangeran Denmark dan Lois Frances Booth. Erik adalah putra dari Valdemar, juga cucu dari raja Denmark, Christian IX dan keponakan dari ratu pendamping Inggris Alexandra. Semasa kecil, Erik dan keempat saudaranya dikenal sebagai Anak-Anak Nakal dari Istana Kuning. Erik dan Lois menikah pada 11 Februari 1924 di Ottawa, Ontario, Kanada dan dikaruniai 2 orang anak. Keduanya bercerai pada 1937. Erik tidak menikah lagi. Sementara Lois menikah lagi dan tidak dikaruniai anak.
- Ernest I, Adipati Saxe-Coburg Gotha : 60 Tahun. Ernest I menikah dengan Louise, putri Saxe-Gotha Altenburg pada 1817 dan dikaruniai 2 orang putra. Putra bungsu mereka adalah pangeran Albert, suami dari ratu Inggris Victoria. Ernest dikenal suka main perempuan meski ia berstatus suami. Istri Ernest kemudian meniru dan membalas dengan berselingkuh pula. Akibatnya Louise diusir keluar dari rumah dan tidak diperbolehkan menjenguk kedua putranya. Mereka resmi bercerai pada 1826. Ernest kemudian menikah lagi dengan Marie, adipati Wurttemberg.
- Ernest Louis, Adipati Agung Hesse : 67 Tahun. Ia menikahi sepupunya sendiri, yaitu Victoria Melita pada 19 April 1894 dan dikaruniai seorang putri bernama Elisabeth. Ibunda Ernest adalah putri Alice yang merupakan kakak kandung ayah Victoria, yaitu pangeran Alfred. Keduanya bercerai pada 1901, setelah nenek mereka ratu Victoria mangkat. Putri Elisabeth wafat pada 1908 akibat demam tifoid. Masing-masing akan menikah lagi dan memiliki anak.
- Ernest George, Pangeran Austria. Ernest dinamai seperti ayahnya. Ia memiliki seorang kakak laki-laki yang dinamai seperti kakeknya. Ernest pertama kali menikah dengan Patricia Caesar pada tahun 1973 dan dikaruniai seorang anak. Ernest bercerai dari Patricia. Pada tahun 2007, Ernest menikah lagi dengan Margareta Ndisi.
- Ernst, Pangeran Pewaris Lippe : 85 Tahun. Pernikahan pertama pada 1924 adalah dengan Charlotte. Pernikahan ini bertahan selama sepuluh tahun. Setelah bercerai, Ernst menikah lagi dengan Herta pada tahun 1937. Ernst adalah saudara sepupu dari pangeran pendamping Belanda, Bernhard.
- Ernst August, Pangeran Hanover. Istri pertama Ernst adalah wanita non kerajaan bernama Chantal. Keduanya dikaruniai 2 orang anak. Setelah bercerai pada 1997, Ernst menikah dengan Caroline, putri Monako pada Januari 1999 dan dikaruniai seorang putri pada Juli 1999.
- Franz Friedrich Christian, Pangeran Prussia. Lahir pada 17 Oktober 1944, Franz merupakan cicit eks kaisar Jerman, Wilhelm II. Kakek Franz adalah pangeran Joachim yang tewas di usia 29 tahun akibat bunuh diri. Franz menikah pertama kali dengan Gudrun dan dikaruniai seorang putri. Setelah bercerai pada tahun 1996, Franz menikah lagi dengan Susann.
- Franz Wilhelm, Pangeran Prussia. Lahir pada 3 September 1943 sebagai anak sulung dari tiga bersaudara. Franz juga memiliki dua adik tiri perempuan dari pernikahan ayahnya yang ketiga. Franz merupakan cicit eks kaisar Jerman, Wilhelm II. Franz menikah dengan Maria Vladimirovna, Adipatni Agung Russia pada 4 September 1976 dan dikaruniai seorang anak. Franz dan Maria merupakan keturunan ratu Inggris Victoria. Setelah bercerai, Franz menduda selama 34 tahun. Franz menikah lagi dengan Nadia Nora pada tahun 2019.
- Frederick VII, Raja Denmark : 55 Tahun. Frederick menikah sebanyak tiga kali dan dua pernikahan pertama berakhir perceraian. Pertama adalah dengan Vilhelmine Marie, putri Denmark. Kedua adalah dengan Caroline Charlotte Mariane, putri Mecklenburg-Strelitz. Pernikahan ketiga adalah dengan Louise Rasmussen.
- Frederick Augustus III, Raja Saksoni : 66 Tahun. Seumur hidupnya, Frederick menikah sekali yaitu dengan Louise, Adipatni Austria. Namun pernikahan pada 1891 itu tidak bertahan lama meskipun telah dikaruniai tujuh orang anak. Pada tahun 1903, Frederick bercerai dari Louise. Frederick tidak menikah lagi. Louise menikah lagi dengan pria biasa pada tahun 1907 dan dikaruniai seorang anak. Namun pada tahun 1912, Louise kembali bercerai.
- Friedrich August, Adipati Oldenburg : 81 Tahun. Istri pertama adalah Marie Cecile, putri Prussia yang dinikahi pada 3 Desember 1965 dan dikaruniai 3 orang anak. Keduanya bercerai pada 1989. Pada 1991, Friedrich menikah lagi dengan Donata. Donata bukanlah orang asing bagi Friedrich dan Marie Cecile. Donata adalah janda dari kakak kandung Marie Cecile. Pada 2015, Donata meninggal dunia. Dua tahun kemudian, Friedrich meninggal.
- Friedrich Josias, Pangeran Saxe-Coburg dan Gotha : 79 Tahun. Ia menikah pertama kali pada 1942 dengan Viktoria Luise yang merupakan sepupunya sendiri. Keduanya dikaruniai seorang putra. Setelah bercerai, Friedrich menikah lagi dengan wanita non kerajaan bernama Denyse pada 1948 dan dikaruniai 3 orang anak. Setelah bercerai lagi, Friedrich menikah terakhir kali dengan Katrin Bremme pada 1964.
- Friedrich Wilhelm, Pangeran Wied : 69 Tahun. Pernikahan pertama pada tahun 1958 adalah dengan Guda, Putri Waldeck & Pyrmont. Friedrich dan Guda dikaruniai dua orang anak namun pernikahan hanya bertahan selama empat tahun. Kemudian pernikahan kedua pada 1967 adalah dengan Sophie, Putri Stolberg-Stolberg. Friedrich dan Sophie dikaruniai dua orang anak.
- Georg Timo Michael, Pangeran Saksoni : 68 Tahun. Georg menikah sebanyak tiga kali. Pada pernikahan pertama, istri Georg wafat di usia muda. Pernikahan kedua berakhir dengan perceraian. Saat masih bujangan, Georg memiliki seorang anak bernama Hubertus, hasil hubungannya dengan Erika Montanus. Hubertus lahir pada 25 Mei 1950. Georg wafat pada tahun 1982.
- George I, Raja Inggris : 67 Tahun. Ia menikah dengan sepupunya sendiri yaitu Sophia Dorothea, Putri Celle pada 22 November 1682 dan dikaruniai dua orang anak. Putra sulung menjadi raja George II. George dan Sophia bercerai pada tahun 1694. George kemudian memiliki selir dan dikaruniai tiga anak di luar pernikahan.
- George II, Yunani : 56 Tahun. Semasa hidup, George bertahta sebanyak 2 kali, yaitu dari 1922 hingga 1924 dan kembali bertahta pada 1935 hingga wafat pada 1947. Pada 1921, George menikah dengan Elisabeth, putri Rumania. Pernikahan ini tidak dikaruniai anak dan bercerai pada 1935. Baik George maupun Elisabeth tidak menikah kembali.
- Gonzalo, Adipati Aquitaine : 62 Tahun. Ia adalah kakak kandung raja Spanyol Juan. Sebelum menikah, Gonzalo memiliki seorang putri hasil hubungannya dengan Sandra Lee Landry. Gonzalo menikah sebanyak tiga kali. Pertama adalah dengan Maria del Carmen Harto pada tahun 1983. Pernikahan pertama ini hanya berlangsung singkat dan bercerai pada tahun yang sama. Pernikahan kedua adalah dengan Maria de las Mercedes pada tahun 1984 dan bertahan lima tahun. Terakhir adalah dengan Emanuela Maria Pratolongo pada tahun 1992 dan bertahan hingga Gonzalo wafat pada tahun 2000.
- Jaime, Adipati Segovia : 66 Tahun. Lahir pada 23 Juni 1908 dari pasangan raja Spanyol Alfonso XIII dan Victoria Eugenia, Jaime merupakan salah satu cicit ratu Victoria. Adik Jaime yaitu Juan menjadi raja Spanyol. Jaime menderita tuna rungu setelah menjalani operasi saat masih kecil. Oleh karenanya, Jaime melepas hak dan hak keturunannya sebagai penerus tahta kerajaan Spanyol. Ia menikah dengan Emanuelle pada 1935 dan dikaruniai dua orang anak. Pada tahun 1947 Jaime dan Emanuelle bercerai. Dua tahun kemudian, Jaime menikah lagi dengan Charlotte. Jaime meninggal pada tahun 1975.
- Joachim, Pangeran Denmark. Joachim merupakan anak kedua dari 2 bersaudara pasangan Margarethe, Ratu Denmark dengan pangeran pendamping Henri. Ia menikah pertama kali dengan Alexandra Manley dan dikaruniai 2 orang putra. Setelah bercerai, Joachim menikah lagi dengan Marie Cavallier dan dikaruniai 2 orang anak.
- Johannes Heinrich, Pangeran Saks Coburg & Gotha : 79 Tahun. Johannes menikah sebanyak dua kali dan semuanya berakhir dengan perceraian. Pertama adalah dengan Gabrielle dan dikaruniai seorang putri. Kedua adalah dengan Mathilde, putri Saksoni dan dikaruniai seorang putra.
- Joseph Ferdinand, Adipati Austria : 70 Tahun. Joseph menikah sebanyak dua kali, di mana kedua istrinya adalah wanita non kerajaan. Pertama adalah dengan Maria Plain pada tahun 1921 dan bercerai tanpa dikaruniai anak. Pada tahun 1929, Joseph menikah lagi dengan Gertrude Tomanek dan dikaruniai dua orang anak. Pernikahan kedua ini bertahan hingga Joseph wafat pada tahun 1942.
- Karl Emich, Pangeran Leinengen. Kakek buyut Karl adalah Carl Friedrich Wilhelm Emich yang juga merupakan kakak tiri ratu Inggris Victoria. Pernikahan pertama Karl pada 8 Juni 1984 dengan Margarita, Putri Hohenlohe-Oehringen dikaruniai seorang putri. Baru lima tahun menjalani biduk rumah tangga, Margarita tewas akibat kecelakaan. Pda 1991, Karl menikah lagi dengan Gabriele Renate dan dikaruniai seorang putri. Karl bercerai dari Gabriele pada tahun 1998. Pada tahun 2007, Karl menikah ketiga kali dengan Isabelle dan dikaruniai seorang putra.
- Karl Franz, Pangeran Prussia : 58 Tahun. Lahir pada 15 Desember 1916, Karl merupakan cucu dari eks kaisar Jerman, Wilhelm II. Ayah Karl yang bernama Joachim tewas di usia 29 tahun akibat bunuh diri. Karl menikah sebanyak tiga kali. Pertama adalah dengan putri Henriette yang juga merupakan putri tiri Wilhelm II. Karl dan Henriette dikaruniai tiga orang anak. Kedua adalah dengan Luise Dora Hartmann dan tidak dikaruniai anak. Ketiga adalah dengan Eva Maria Hererra dan dikaruniai dua orang putri. Pernikahan Karl dan Eva bertahan hingga Karl wafat.
- Kraft, Pangeran Hohenlohe-Langenburg : 68 Tahun. Kraft adalah cicit ratu Victoria melalui pangeran Alfred. Kraft menikah pertama kali dengan Charlotte, putri Croy dan dikaruniai 3 orang anak. Setelah bercerai, Kraft menikah lagi dengan Irma.
- Ludwig Albrecht, Adipati Wurttemberg : 88 Tahun. Pernikahan pertama Ludwig adalah dengan Adelheid pada 1960 dan dikaruniai tiga orang anak. Dua anak tertua adalah kembar. Ludwig dan Adelheid bercerai pada tahun 1970. Pernikahan kedua Ludwig adalah dengan Angelika pada 1972 dan dikaruniai seorang putri. Pada tahun 1988, Ludwig dan Angelika bercerai.
- Max Emanuel, Pangeran Thurn & Taksis : 84 Tahun. Max menikah dua kali. Pertama dengan Anna Maria pada tahun 1969 namun hanya berlangsung selama setahun tanpa anak. Kedua dengan Crista Heinle pada tahun 1973 dan dikaruniai dua orang anak. Pernikahan kedua ini langgeng hingga Max wafat pada 5 Maret 2020.
- Michael Pavlovich Romanov, Pangeran Russia. Lahir di Florida pada 1959, Michael merupakan salah satu anggota Asosiasi Keluarga Romanov. Sebagian besar keluarga Romanov dibunuh pada masa revolusi Russia 1918-1919. Istri pertama adalah Paula dan dikaruniai seorang putri. Istri kedua bernama Lisa Maria. Istri ketiga bernama Debra Gibson yang dinikahi pada 2010 hingga sekarang.
- Michel, Pangeran Orleans. Ia menikah dengan wanita non kerajaan bernama Beatrice Marie pada 1967 dan dikaruniai 4 orang anak. Mereka bercerai pada 2012. Pada 2017, Michel menikah lagi dengan Barbara.
- Michael Andreevich, Pangeran Russia : 88 Tahun. Michael adalah cucu dari adipati agung Xenia melalui putranya Andrei. Michael menikah sebanyak 3 kali. Pertama dengan Jill Murphy pada 1953. Pernikahan ini singkat dan berakhir dengan perceraian. Sepuluh tahun setelah wafatnya istri kedua, Michael menikah lagi dengan Giulia Crespi pada 1993. Dari ketiga pernikahannya, Michael tidak dikaruniai anak. Adik kandung Michael yang bernama Andrew juga menikah sebanyak 3 kali.
- Michael Feodorovich, Pangeran Russia : 84 Tahun. Ia adalah cucu adipati Xenia melalui putranya yang bernama Feodor. Ayah Michael menderita tuberkulosis. Ibu Michael menikah lagi dengan selingkuhannya setelah dikaruniai seorang putri. Michael menikah pertama kali dengan Helga pada 1958 di Paris, Perancis dan dikaruniai seorang putra yang diberi nama persis dirinya. Michael dan Helga bercerai pada 1992. Ia menikah kedua kali dengan Maria pada 1994.
- Moritz, Pangeran Hesse : 86 Tahun. Moritz menikah dengan Tatiana, Putri Sayn-Wittgenstein-Berleburg pada musim panas tahun 1964. Moritz dan Tatiana dikaruniai empat orang anak. Mereka bercerai pada tahun 1974.
- Otto Adolf, Pangeran Hesse : 60 Tahun. Melalui ayah, Otto adalah keturunan ratu Inggris Victoria. Ia menikah pertama dengan Angela pada tahun 1965 dan bercerai pada 1969. Pada tahun 1988, Otto menikah lagi dengan Elisabeth. Otto bercerai dari Elisabeth pada 1994. Dari dua pernikahan ini, Otto tidak dikaruniai anak. Otto wafat pada tahun 1998.
- Peter, Pangeran Hohenberg : 81 Tahun. Peter menikah pertama kali dengan Christine-Marie pada tahun 1970 dan dikaruniai dua orang putri. Peter bercerai dari Christine-Marie pada tahun 1980.
- Philip, Pangeran Bourbon-Dua Sisilia : 63 Tahun. Pernikahan pertama dengan Marie Louise, Putri Orleans pada tahun 1916 dikaruniai seorang anak sebelum bercerai pada tahun 1925. Dua tahun kemudian, Philip menikah lagi dengan Odeta Labori dan bertahan hingga ia wafat pada tahun 1949.
- Rotislav Alexandrovich, Pangeran Russia : 75 Tahun. Ia adalah ayah dari Rotislav Romanov. Istri pertama adalah Putri Alexandra Pavlovna yang dinikahi pada 1928 dan dikaruniai seorang putra, pangean Rotislav Romanov. Istri kedua adalah Alice Eilken yang dinikahi pada 1944 dan dikaruniai seorang putra, pangeran Nicholas. Istri ketiga adalah Hedwig Maria yang dinikahi pada 1954.
- Rotislav Romanov, Pangeran Russia : 60 Tahun. Ia adalah cucu dari adipati agung Xenia melalui putranya yang bernama Rotislav Alexandrovich. Ia menikah pertama kali dengan Stephena pada 1960 dan dikaruniai seorang putri. Setelah bercerai, Rotislav menikah lagi dengan Christia Ipsen pada 1980 dan dikaruniai 3 orang anak.
- Rudiger, Pangeran Meissen. Rudiger menikah dua kali. Pertama adalah dengan Astrid pada tahun 1974 dan dikaruniai tiga orang anak. Pada tahun 1989, Astrid tewas akibat bunuh diri. Kemudian Rudiger menikah lagi dengan Diana pada tahun 2004, namun hanya bertahan setahun dan bercerai.
- Sigvard Bernadotte : 94 Tahun. Ia adalah anak kedua dari raja Swedia Gustav VI Adolf dan Margaret, putri Connaught. Maka dari itu, Sigvard juga merupakan cicit ratu Victoria. Istri pertama adalah Erika Maria Patzek yang dinikahi dari 1934 hingga 1943. Istri kedua adalah Sonja Christensen Robbert yang dinikahi dari 1943 hingga 1961 dan dikaruniai seorang anak. Istri ketiga adalah Marianne Lindberg yang dinikahi dari 1961 hingga wafatnya Sigvard pada 2002 di usia 94 tahun.
- Tomislav, Pangeran Yugoslavia : 72 Tahun. Ia menikahi Margarita, Putri Baden pada 5 Juni 1957 di Jerman Barat dan dikaruniai 2 orang anak. Keduanya bercerai pada 1981. Setahun kemudian, Tomislav menikah lagi dengan wanita non kerajaan dan dikaruniai 2 orang anak.
- Waldemar, Pangeran Schaumburg-Lippe. Ia adalah salah satu cicit raja Denmark, Frederick VIII. Lahir pada 19 Desember 1940, Waldemar menikah sebanyak empat kali. Pernikahan pertama pada 10 September 1977 adalah dengan Anne Lise dan dikaruniai seorang putri. Setelah bercerai, Waldemar menikah dengan Karin. Setelah bercerai lagi, ia menikah dengan Ruth. Setelah bercerai (lagi), pada 2008 ia menikah dengan Gertraud.
- Wilhelm, Adipati Sodermanland : 80 Tahun. Lahir pada 17 Juni 1884, Wilhelm merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Kakek, ayah dan kakak sulung Wilhelm merupakan raja Swedia. Pada 3 Mei 1908, Wilhelm menikah dengan adipatni agung Russia Maria Pavlovna. Wilhelm dan Maria dikaruniai seorang putra bernama Lennart Bernadotte. Setelah bercerai pada 1914, Wilhelm hidup bersama seorang wanita bernama Jeanne. Pada 1952 mobil yang dikendarai Wilhelm bersama Jeanne sebagai penumpang mengalami kecelakaan. Wilhelm selamat namun Jeanne tewas.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.