- Adolf II, Pangeran Schaumburg_Lippe : 53 Tahun. Lahir pada 23 Februari 1883, Adolf menikah dengan Ellen Bischoff namun tidak dikaruniai anak. Adolf dan istri tewas akibat kecelakaan pesawat di Zumpango, Mexico pada 26 Maret 1936. Mereka bersama delapan penumpang lain dan empat kru hendak menuju ke Guatemala.
- Alastair, Adipati Connaught Ke-2 : 28 Tahun. Lahir pada 9 Agustus 1914 sebagai anak semata wayang pasangan Arthur, Pangeran Connaught dan Alexandra, Adipati Fife Ke-2. Ayah Alastair adalah putra ketiga ratu Victoria, yaitu Pangeran Arthur. Ibu Alastair adalah cicit ratu Victoria melalui pangeran Albert Edward (yang menjadi raja Edward VII) dan putri pertamanya putri Louise. Saat sedang bertugas di Ottawa, Kanada, Alastair entah terjatuh saat tertidur atau pingsan hingga keluar jendela. Alastair tewas karena hipotermia.
- Albert, Pangeran Saxony : 25 Tahun. Lahir pada 25 Februari 1875, nyawa Albert nyaris terenggut oleh penyakit keras. Beruntung sang ibu merawatnya hingga ia sembuh. Namun sebagai ganti, sang ibu wafat akibat kelelahan di usia 40 tahun. Sayang seribu sayang, usia Albert tampaknya memang tidak ditakdirkan panjang. Ia dapat selamat dari sakit keras, namun tidak dapat selamat ketika ia ditabrak sebuah kereta kuda yang dikemudikan oleh Miguel, pangeran Braganza.
- Albert I, Raja Belgia : 58 Tahun. Lahir pada 8 April 1875 sebagai pangeran Albert Leopold. Ia adalah putra kedua anak bungsu dari 5 bersaudara. Kakak sulung Albert bernama pangeran Baudouin sejatinya adalah penerus tahta kerajaan. Sayang sang kakak harus wafat di usia muda, yaitu 21 Tahun. Semasa hidup, Albert sangat gemar memanjat gunung. Hidupnya harus berakhir di gunung. Menurut cucu Albert yang bernama Josephine, ada batu besar yang menimpa kepala sang kakek hingga ia tewas di tempat.
- Alexander, Raja Yunani : 27 Tahun. Alex adalah cicit ratu Victoria melalui putri kerajaan Victoria dan sang ibu putri Sophia, putri Prussia. Lahir pada 1 Agustus 1893, hidup Alexander berakhir setelah ia digigit oleh monyet di bagian paha. Luka yang ia derita menjadi infeksi dan ia mengigau. Semula dokter hendak melakukan amputasi namun tak ada yang bertanggung jawab atas tindakan tersebut sehingga tidak dilakukan.
- Alfonso, Pangeran Spanyol : 14 Tahun. Lahir pada 3 Oktober 1941 di Roma, Italia sebagai anak bungsu dari empat bersaudara. Kakak laki-laki Alfonso yang bernama Juan Carlos menjadi raja Spanyol pada 14 Mei 1977. Kasus Alfonso mengingatkan kita pada kasus kerajaan Thailand yaitu raja Ananda pada tahun 1946 silam. Sama halnya pada kasus Alfonso, terdapat beberapa versi tentang bagaimana ia tewas. Salah satunya adalah ia sedang membersihkan pistol namun karena salah pencet, pistol itu memuntahkan peluru dan langsung mengenai dahinya.
- Alfonso, Adipati Anjou : 52 Tahun. Alfonso lahir pada 20 April 1936. Nenek Alfonso adalah putri Victoria Eugenia, yang merupakan putri satu-satunya Beatrice, putri Inggris. Alfonso tewas akibat kecelakaan ski di Colorado, Amerika Serikat. Ia menabrak sebuah kereta gantung. Ia meninggalkan seorang anak. Anak sulung Alfonso tewas dalam sebuah kecelakaan mobil yang dikendarai Alfonso pada 1984. Ia sudah bercerai dari sang istri sejak 1982.
- Alfonso, Pangeran Asturias : 31 Tahun. Lahir pada 10 Mei 1907, Alfonso merupakan anak sulung dari raja Alfonso XIII dan Victoria Eugenia dari Battenberg. Mobil yang dikemudikan Alfonso menabrak kios telepon di Amerika Serikat. Semula Alfonso tampak menderita luka ringan. Namun karena ia menderita hemofilia, Alfonso pun mengalami pendarahan dalam sehingga mengakibatkan ia meninggal dunia.
- Alfonso Carlos, Adipati San Jaime : 87 Tahun. Lahir pada 12 September 1849. Ia menikah dengan Maria des Neves, Putri Portugal pada 26 April 1871 dan tidak dikaruniai anak. Pada 28 September 1936, Alfonso ditabrak oleh sebuah mobil saat sedang menyeberang di Vienna, Austria. Alfonso meninggal keesokan harinya.
- Antonio Gastao, Pangeran Orleans-Braganza : 37 Tahun. Lahir pada 9 Agustus 1881, Antonio tewas akibat kecelakaan pesawat di London, Inggris. Semasa hidup, ia tak sempat menikah dan memiliki keturunan.
- Carl Friedrich, Pangeran Pewaris Lowenstein-Wertheim-Rosenberg : 43 Tahun. Lahir pada 30 September 1966, Carl tewas akibat menghirup asap beracun setelah mengalami kecelakaan balap mobil. Pada putaran ketiga, mobil Carl terbalik dan menabrak pembatas. Meski ia langsung mendapat pertolongan di tempat, namun nyawanya tetap tak dapat diselamatkan.
- Christoph, Pangeran Hesse : 42 Tahun. Lahir pada 14 Mei 1901, ia adalah kakak ipar pangeran Philip Inggris. Christoph adalah suami pertama Sophie, putri Yunani dan Denmark. Keduanya dikaruniai 5 orang anak. Christoph tewas setelah pesawat yang ditumpangi menabrak bukit di Italia. Sophie kemudian menikah lagi dan dikaruniai 3 orang anak.
- Christopher : 34 Tahun. Ia adalah anak kedua putra satu-satunya mantan pasangan Andrew, pangeran Yugoslavia dengan Christina Margarethe, putri Hesse. Lahir pada 4 Februari 1960, Christopher berkarir sebagai guru ilmu pengetahuan alam. Sayang ia tewas akibat kecelakaan sepeda.
- Eugen, pangeran Schaumburg-Lippe : 30 Tahun. Lahir pada 8 Agustus 1899 di Hannover, Jerman. Pada 1929, pesawat yang ia tumpangi mengalami kecelakaan dan terbakar. Seluruh penumpang dan kru kecuali Eugen tewas terbakar. Eugen lolos dari kecelakaan namun kondisinya kritis. Ia sempat dirawat di rumah sakit namun meninggal sehari setelah kecelakaan.
- Fransisco Alfonso : 11 Tahun. Putra sulung dari mantan pasangan Alfonso dengan Carmen ini tewas setelah mobil yang dikendarai sang ayah bertabrakan dengan truk pada 7 Februari 1984. Fransisco lahir di Madrid, Spanyol pada 22 November 1972. Fransisco adalah buyut ratu Inggris Victoria melalui putri Beatrice dan putri Victoria Eugenia. Tragisnya, 5 tahun kemudian yaitu pada 1989, sang ayah tewas akibat kecelakaan ski di Colorado, Amerika Serikat. Alfonso tewas di usia 52 tahun.
- Frederick, Pangeran Prussia : 54 Tahun. Lahir pada 19 Desember 1911, Frederick menikah dengan Brigid Guiness dan dikaruniai 5 orang anak. Pada 1966, Frederick menghilang. Dua minggu kemudian, jenazahnya ditemukan di danau di Rhine. Pemerintah tak dapat menyatakan apakah ia tewas tenggelam atau bunuh diri.
- Frederick William III, Adipati Hesse-Kassel : 33 Tahun. Lahir pada 15 Oktober 1854, Frederick tewas setelah terjatuh di kapal dalam perjalanan laut dari Batavia (sekarang Jakarta) menuju Singapura.
- Friedrich, Adipati Pewaris Anhalt : 25 Tahun. Lahir pada 11 April 1938 sebagai anak ketiga dari lima bersaudara. Ia tewas akibat kecelakaan mobil di Munich, Jerman.
- Friedrich, Adipati Wurttemberg : 56 Tahun. Friedrich lahir pada 1 Juni 1961 sebagai anak sulung dari enam bersaudara.Friedrich tewas setelah mengalami kecelakaan mobil di Jerman pada 9 Januari 2018. Pemakaman Friedrich pada 25 Mei 2018 dihadiri oleh raja Belgia Philippe dan istrinya, ratu Mathilde. Ia meninggalkan seorang istri, tiga orang anak, kedua orang tuanya dan lima adiknya.
- Friedrich Sigismund, Pangeran Prussia : 35 Tahun. Lahir pada 17 Desember 1891, ia menikah dengan Marie Louise, Putri Schaumburg-Lippe dan dikaruniai 2 orang anak. Semasa hidupnya yang singkat, Friedrich dan istri menyukai naik kuda. Bahkan Friedrich merupakan salah satu penunggang kuda terbaik di Jerman. Ketika sedang mengikuti pertandingan internasional berkuda, Friedrich melakukan lompatan yang sulit. Ia terjatuh. Sebelum sempat bangun, tubuhnya terinjak oleh kuda sehingga mengakibatkan patah tulang iga dan luka dalam. Friedrich wafat keesokan harinya dan dimakamkan di samping kakak perempuannya yang juga wafat di usia muda akibat influenza. Tragisnya, adik lelaki Friedrich wafat di usia muda juga yaitu 24 tahun akibat luka tembakan pada Perang Dunia I. Hanya adik bungsu Friedrich yang wafat di usia relatif lanjut, yaitu 63 tahun.
- Friso, Pangeran Belanda : 44 Tahun. Lahir pada 25 September 1968 sebagai anak kedua dari 3 bersaudara. Kakak Friso menjadi raja Belanda meneruskan sang ibunda yang turun tahta. Pangeran Friso mengalami kecelakaan ski. Ia terbenam dalam salju selama 25 menit sehingga otak sang pangeran kekurangan oksigen. Kesadaran Friso berada di level terendah sampai pada hari di mana ia meninggal dunia.
- Georg Donatus, Adipati Agung Pewaris Hesse : 31 Tahun. Georg menikah dengan kakak pangeran Philip Inggris yang bernama Cecilie, putri Yunani dan Denmark. Bersama Cecilie yang sedang hamil 8 bulan, ibu kandung Georg dan kedua putra Georg, seluruhnya tewas setelah pesawat yang ditumpangi terjatuh. Putri satu-satunya Georg dan Cecilie yang ditinggal di rumah kemudian diadopsi oleh adik kandung Georg. Sayang ia meninggal 2 tahun kemudian akibat sakit.
- Georg Wilhelm, Pangeran Schaumburg-Lippe : 27 Tahun. Lahir pada 1956 sebagai anak kedua dari dua bersaudara. Georg tewas akibat kecelakaan sepeda motor.
- George, Adipati Kent : 39 Tahun. Pangeran tampan ini adalah paman dari ratu Elizabeth II Inggris. Ia lahir pada 20 Desember 1902. Ia menikah dengan putri Marina, sepupu pangeran Philip Inggris dan dikaruniai 3 orang anak. Ia tewas setelah pesawat yang ia tumpangi jatuh.
- George Mikhailovich : 20 Tahun. Lahir pada 6 Agustus 1910 sebagai anak tunggal dari pasangan Michael Alexandrovich, adipati agung Rusia dengan Natalia Brasova. Pada masa revolusi Rusia 1918, sang ayah tewas ditembak. Sang ibu membawa dirinya melarikan diri dan diselamatkan oleh kapal militer Inggris. Pada musim panas 1931, George menumpang mobil yang dikendarai sang teman dari Paris menuju ke Cannes. Mobil mereka kemudian menabrak mobil. Teman George tewas seketika dan George pingsan akibat luka parah. Tanpa pernah siuman lagi, George meninggal keesokan harinya. Ibunda George telah kehilangan suami berikut anak tunggal. Natalia wafat tahun 1952 akibat kanker dalam kondisi kekurangan.
- George William, Pangeran Hanover : 31 Tahun. Lahir pada 28 Oktober 1880, George merupakan cucu raja Denmark Christian IX melalui putri Thyra. George tewas kecelakaan mobil ketika menghadiri acara pemakaman sang paman, Frederick VIII Denmark.
- Gonzalo, Pangeran Spanyol : 19 Tahun. Lahir pada 24 Oktober 1914. Kebetulan yang sama dengan sang kakak lelakinya, pangeran Alfonso, Gonzalo juga mengalami kecelakaan mobil bersama sang kakak perempuan, putri Beatriz. Hanya saja berbeda tahun. Sesaat setelah kecelakaan, baik Gonzalo maupun Beatriz tak nampak luka berat. Namun beberapa jam kemudian, Gonzalo menderita pendarahan perut dalam. Sama halnya Alfonso, Gonzalo menderita hemofilia.
- Gustav Adolf, Adipati Vasterbotten : 40 Tahun. Lahir pada 22 April 1906, Gustav adalah cicit ratu Victoria melalui sang kakek pangeran Arthur dan ibunya Margaret, putri Connaught. Sang pangeran tewas akibat kecelakaan pesawat di bandara udara Kastrup, Copenhagen, Denmark. Semasa hidup, Gustav menikah dengan Sybilla, putri Saxe Coburg dan Gotha. Keduanya dikaruniai 5 orang anak. Anak bungsu Gustav yaitu Carl XVI menjadi raja Swedia.
- Heinrich, Pangeran Bavaria : 35 Tahun. Lahir pada 28 Maret 1922, Heinrich menikah dengan Anne Marie dan tidak dikaruniai anak. Heinrich tewas akibat kecelakaan mobil di Argentina. Anne tak lagi menikah sepeninggal Heinrich. Pada 16 Agustus 1999, tepatnya 41,5 tahun kemudian Anne Marie juga tewas akibat kecelakaan di Milan, Italia. Suatu kebetulan yang mengiris hati.
- Jacques Maria, Pangeran Bourbon-Parma : 42 Tahun. Pria yang lahir pada 9 Juni 1922 ini adalah anak sulung pasangan pangeran Rene dan Margaret, putri Denmark. Ia menikah dengan Birgitte, bangsawan Holstein-Ledreborg tepat di hari ulang tahunnya yang ke-25. Ia dikaruniai tiga orang anak. Jacques tewas kecelakaan pada 5 November 1964.
- Kardam, Pangeran Turnovo, Adipati Saxony : 52 Tahun. Lahir pada 2 Desember 1962, Kardam lahir sebagai anak sulung Simeon II, raja Bulgaria. Pada 15 Agustus 2008, Kardam dan istri mengalami kecelakaan. Mobil keduanya menabrak pohon dan terbalik. Kardam mengalami luka parah di kepala dan tangan. Istri Kardam mengalami patah tulang siku, iga dan paru-paru kolaps. Kondisi Kardam lebih parah daripada sang istri. Kardam sempat mengalami koma. Ia keluar dari rumah sakit pada Januari 2009 untuk menjalani penyembuhan di rumah. Kondisinya sempat membaik, yaitu mampu berdiri dan berkomunikasi. Namun setahun kemudian, ia kembali koma dan meninggal 5 tahun kemudian akibat infeksi paru. Selama 5 tahun terakhir, Kardam tak pernah siuman.
- Konstantin, Pangeran Bavaria : 48 Tahun. Lahir pada 15 Agustus 1920, Konstantin tewas akibat kecelakaan pesawat di Jerman. Ia meninggalkan 3 orang anak dari 2 istri. Istri pertama telah bercerai dari Konstantin.
- Louis Ferdinand, pangeran Prussia : 34 Tahun. Lahir pada 25 Agustus 1944. Menikah dengan Donata dan dikaruniai 2 orang anak. Louis mengalami kecelakaan saat melakukan aksi militer, ia terjepit di antara 2 kendaraan. Meski kakinya sempat diamputasi, namun Louis tak bertahan dan meninggal pada 11 Juli 1977.
- Ludwig Philipp, Pangeran Thurn dan Taxis : 32 Tahun. Lahir pada 2 Februari 1901, Ludwig menikah dengan Elisabeth, putri Luksemburg dan dikaruniai 2 orang anak. Ludwig kemudian tewas akibat kecelakaan mobil. Sang istri sendiri meninggal di usia 49 tahun di rumah.
- Luis Alfonso : 24 Tahun. Lahir pada 26 Januari 1942 sebagai cucu raja Spanyol Alfonso XII dengan Maria Christina, putri Austria. Ia tewas kecelakaan di jalan.
- Nikola, Pangeran Yugoslavia : 25 Tahun. Lahir pada 29 Juni 1928. Ia adalah keponakan putri Marina dari Yunani dan Denmark. Nikola tewas kecelakaan mobil di Inggris. Lokasi kecelakaan Nikola hanya berjarak 5 mil dari kediaman sang tante, putri Marina.
- Pedro Luiz, Pangeran Orleans-Braganza : 26 Tahun. Melalui sang ibunda, Pedro merupakan cicit dari Charlotte, Adipatni Agung Luksemburg dan Felix, Pangeran Bourbon-Parma. Pada 1 Juni 2009, Pedro menjadi salah satu korban tewas pesawat Air France dengan nomor penerbangan 447. Semula paman Pedro yaitu pangeran Michel hendak menemani. Namun Michel membatalkan rencana dan naik pesawat lain yang terbang terlebih dahulu. Jasad Pedro berhasil diangkat dari samudra dan dimakamkan pada 5 Juli 2009. Pedro meninggalkan kedua orang tua dan tiga adik kandung.
- Rupert, Pangeran Teck : 20 Tahun. Lahir pada 24 Agustus 1907, Rupert adalah keponakan dari ratu pendamping Inggris Mary. Ia meninggal akibat pendarahan otak setelah mengalami kecelakaan.
- William, Pangeran Gloucester : 30 Tahun. Lahir pada 28 Agustus 1942, William merupakan adik sepupu dari ratu Elizabeth II Inggris. Ia menjadi pengiring cilik di pernikahan sang ratu. Hidupnya berakhir setelah pesawat yang ia kemudikan terjatuh. Putri Diana menamakan putra sulungnya William untuk mengenang pangeran tampan satu ini.
Membahas selebriti Indonesia, Asia dan Dunia. Sebagai selingan dan jika anda hobi membaca kisah nyata, blog ini menampilkan berbagai kisah nyata dari kehidupan manusia di dunia sehari-hari agar memberi inspirasi.
Wednesday, December 13, 2017
Pangeran Kerajaan Eropa Yang Tewas Akibat Kecelakaan
Menjalani takdir hidup sebagai pangeran kerajaan sekalipun bukan berarti membuat seseorang pasti memiliki hidup yang bahagia, ekonomi yang berkecukupan, kesehatan yang prima atau usia yang panjang. Tak jarang mereka memiliki kehidupan yang tragis, bahkan mengalami kecelakaan. Dari yang ringan hingga yang paling buruk yaitu tewas. Berikut adalah daftar pangeran Eropa yang tewas akibat kecelakaan.
Labels:
Litany Royal
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.